Cantik/Tampan Jiwa Raga Dengan Doa
Siapa sih yang tak ingin menjadi cantik/tampan? Saya yakin menjadi cantik/tampan adalah idaman semua orang. Dan memang sudah seharusnya kita menjaga penampilan agar selalu terlihat cantik/tampan, karena selain dengan berpenampilan indah, cantik dan tampan dapat mendongkrak kepercayaan diri ketika bersosialisasi di tengah masyarakat, juga karena Allah itu indah dan menyukai keindahan.
Tentu, berpenampilan indah, cantik dan tampan tidak melulu harus berpakaian yang selalu baru, mewah dan mahal. Walau dengan sederhana yang penting nyaman dikenakan, ràpi, bersih, serasi dan enak dilihat ini sudah cukup. Penampilan kita yang bersih ini juga membuat orang lain nyaman berdekatan dengan kita. Coba bayangkan bila kita tampil kotor, bau, dan berantakan, apa iya ada orang yang betah bergaul dengan kita? Pasti udah mundur teratur atau bahkan meluncur kabur :).
Menjadi cantik dan tampan apakah cukup dengan hanya menjaga penampilan secara lahiriah saja?
Banyak orang mengejar predikat cantik dan tampan dengan memperindah wajah dan fisik. Mereka memenuhi salon kecantikan, toko-toko busana, klinik-klinik perawatan, membeli berbagai macam krim pelembut, pemutih dsb.
Memang salah yang demikian? Oh tidak, yang demikian tidak salah. Kalau memang ada anggarannya sah-sah saja, asalkan tidak berlebihan. Bukankan salah satu bukti rasa syukur kepada Allah adalah menjaga apa-apa yang telah Allah anugerahkan kepada kita. Dianugerahi kecantikan dan ketampanan, dijaga dan dirawat kecantikan dan ketampanannya. Dianugerahi kesehatan, dijaga kesehatannya. Dianugerahi keterampilan, diasah keterampilannya ditularkan pada yang lain dan seterusnya.
Namun jangan sampai apa yang kita usahakan agar terlihat cantik dan tampan tidak hanya tampak diluaran saja. Namun juga merasuk kedalam sukma, sehingga menjadi cantik dan tampan lahir dan batinnya, jiwa dan raganya yang terpancar dalam akhlak sehari-hari. Istilah kerennya cantik dan tampan paripurna.
Bagaimana caranya agar bisa cantik dan tampan paripurna? Jangan khawatir, agama kita telah super lengkap dalam memberi tuntunan. Salah satunya adalah doa ketika akan berhias atau bercermin. Sudah tahu kah? Sudah diamalkan juga kah?
Sebagai pengingat, saya akan tuliskan kembali doa ketika bercermin :
اَللَّهُـمَّ كَمَا حَسَّـنْتَ خَلْقِـيْ فَحَسِّـنْ خُلُقِـيْ
Allahumma kamaa hassanta kholqi fahassin khuluqi.
Artinya :
Ya Allah sebagaimana Panjenengan telah menciptakan aku dengan baik, maka perbaikilah akhlakku.
Didalam doa tersebut terdapat permohonan kepada Allah agar Allah selalu memperbaiki akhlak kita, permohonan agar Allah senantiasa memperindah hati dan tingkah laku sehari-hari. Indah bukan doanya?
Ya, doa adalah senjata orang muslim. Dengan berdoa kita menunjukkan bahwa kita hanya hamba yang tanpa pertolonganNya kita tak bisa apa-apa. Semua yang kita dapatkan adalah karena semata-semata pertolongan Allah, pun demikian dengan kecantikan dan ketampanan lahir batin yang kita miliki adalah berkat pertolongan Allah semata.
Semoga kita termasuk orang-orang yang terus berusaha memperbaiki diri.
Amin.
Wallahua'lam
Malang, 5 Oktober 2016
Bunda Farhanah
#onedayonepost
Bermanfaat mba :)
ReplyDeleteCuma ada kesalahan dalam tulisan, biasa hihi
makasih
ReplyDeleteharus belajar EBI ...
This comment has been removed by the author.
ReplyDeleteJleb sekali mbak nasehatnya..terimakasih ya
ReplyDeleteCantik luar dalam. ;)
ReplyDelete