Warung Kopi Klotok Yogya, Kuliner Keren di Yogyakarta

Salah satu papan berisi tanda tangan para artis
 yang pernah datang ke warung kopi klotok

 Jika kamu sedang ke Yogyakarta, sempatin kulineran ke warung Kopi Klotok, deh. Hits banget, banyak artis dan rang terkenal yang udah makan di sini. 

Warung ini beralamat lengkap di Jalan Kaliurang No.KM.16, Area Sawah, Pakembinangun, Kec. Pakem, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55582. Cukup mudah kok untuk mencapainya apalagi kalau pakai kendaraan pribadi, tinggal lihat di google map hehehe. 

Menu khas andalan warung ini adalah kopi plus pisang gorengnya, kemudian ada masakan Jawa semacam sayur lodeh, ikan pindang goreng, telur dadar, tahu tempe, hingga sambal bajak yang manis pedas. Ditambah suasana warung juga khas Jawa banget di mana bangunan utama berbentuk joglo yang dikelilingi persawahan cukup membantu meningkatkan mood buat menyantap hidangan, apalagi kalau pas jam makan siang yang sedang lapar-laparnya. 

Yang seru, di warung ini kejujuran sangat dijunjung tinggi. Makanan kita ambil sendiri, apa pun boleh kita ambil sesuai selera, kemudian cari tempat sendiri untuk menikmatinya (bisa di dalam bangunan joglo, di rumput-rumput dekat persawahan atau di mana saja selagi masih di areal warung), lalu terakhir, bayar apa yang sudah makan tadi, di kasir. 

Dan kasir akan menghitung jumlah tagihan sesuai yang anda katakan. Misal anda makan pisgor lima tapi bilangnya satu, kasir akan menagih yang satu itu. Cuma, ya, gimana pertanggungjwaban anda di hadapan Tuhan, itu aja sih :). 

Nah, ada tips khusus ini dari saya. Karena jumlah kunjungan ke warung ini semakin meningkat, terutama di akhir pekan, sehingga membuat antri panjang, saran saya datang jangan sendiri biar bisa bagi tugas. Jadi, ada yang bertugas ambil makanan dan ada juga yang mencari tempat duduk. Kalau bisa, datanglah bukan pada weekend. 

Untuk harga, masih masuk akal sih.

Oke deh, sekian ya...ohya di bawah saya sertakan foto-foto kami di warung Kopi Kloto, 3 Mei 2022. 

Cekidott...




Kami memilih makan di dekat kali jernih yang seberangnya udah sawah.



 nama jalan tempat warun berada.


Antri ya gaes di tempat mengambil makanan di bangunan joglo. 


Comments